Review Hoolala Gandaria City


So, after a long time. I will review my favorite chicken restaurant.
Bisa dibilang saya cinta sekali dengan ayam, dari kecil hingga sekarang ayam selalu jadi makanan terfavorit yang mungkin gak tergantikan. 
Makanya berkunjung ke Holala sudah bukan pertama atau kedua kalinya^^.

Lokasi : Gandaria City Mall Jl. Kyai Moh. Syafii Hadzami No.45, RT.10/RW.6, Kby. Lama Utara, Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12240

Saya biasa datang kemari dengan teman - teman, sekitar 5 - 6 orang.
Karna ayam yang dihidangkan pada porsi "Family Size" biasanya terdiri dari Nasi yang dibungkus dengan rumput laut, Ayam (Pedas, Tidak Pedas, Teriyaki) lalu ada pilihan lain seperti Squid, Crab atau Udang juga ada toppoki.
Berikut menu nya :

Tempat ini juga menyediakan cemilan berupa popcorn dan salad untuk dinikmati sambil menunggu makanan, dan lebih enaknya lagi karena popcorn tersebut dapat di refill.


Yang saya pesan kali ini adalah Octoman Chorcoal BBQ, ini adalah menu terfavorit dan cumi - cumi dalam porsi ini juga terbilang banyak dibandingkan crab atau udang. Saus yang disajikan adalah setengah pedas dan setengah tidak pedas (maklum saja saya tidak bisa makan makanan pedas..hehe)




Saya juga mencoba menu lain yaitu Chorcoal Chicken, menu ini tanpa nasi dan seafood. Rasanya juga enak tapi Octopus lebih enak menurut saya.

Dari segi tempat, lumayan luas dan terdapat area smoking dan non smoking.



Gimana? Menarik bukan?
Silahkan datang langsung dan mencoba sendiri, menurut saya tempat ini 9/10.
Sekian~

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review ONOKABE ALAM SUTERA

Department Dinner 2018 - Shabu Hachi Bintaro (content full of drama)

Bakso Sumsum Cak Hadi Malang